1.
Hubungan
psikologi dengan berbagai bidang karier.
Psikologi
dapat digunakan dalam berbagai bidang karier atau lapangan kerja,diantaranya :
a.
Psikologi
dan Pengadilan,sebelum hakim menjatuhkan vonis bagi terdakwa,hendaknya ia
mengetahui situasi jiwanya pada waktu terdakwa menjalankan kejahatannya. Begitu
juga mengenai kesehatan jiwa terdakwa pada waktu itu.
b.
Psikologi
dan Kedokteran,banyak penyakit yang diderita oleh pasien dapat sembuh,bukan
karena obat yang diberikan dokter. Dokter yang bersikap ramah,sabar dan sopan
terhadap pasien akan memberikan pengaruh yang sangat baik terhadap pasiennya.
Kadang penyakit yang diderita oleh pasien merupakan gangguan psikis yang
kompleks.Dan dokter juga dapat memahami sifat pasien karena adanya hubungan
jasmani dan rohani. Seperti : badan yang tidak sehat,membuat daya ingat menjadi
lemah.Tekanan jiwa mempengaruhi kondisi tubuh.
c.
Psikologi
dan pendidikan,Seorang ahli didik hendaknya juga seorang psikolog. Psikologi
dapat memberikan sumbangan pada pendidikan berupa bagaimana cara anak
belajar,berfikir,mengingat,memperhatikan dan sebagainya.Dapat mengetahui betapa
dibutuhkannya psikologi dalam bidang pendidikan.Dapat membuat anak berprilaku
sesuai dengan norma.Dapat mengetahui bahwa jiwa anak berbeda dengan jiwa orang
dewasa.
d.
Psikologi
dan Industri atau perusahaan,sebelum pimpinan menempatkan seseorang pada
tugasnya,ia mesti tahu lebih dulu kecakapannya,bakatnya ataupun kemampuan
lainnya agar pekerja dapat bekerja dengan senang dan menghasilkan produksi
sebanyak-banyaknya. Begitu juga hubungan pimpinan dengan buruh-buruhnya,antara
buruh dengan buruh harus harmonis.
e.
Psikologi
dalam konseling,Bimbingan dan konseling yang diterapkan pada anak dengan
mengikuti perkembangannya sampai masa dewasa akan membantu mereka untuk siap
dalam memecahkan masalah-masalah sendiri dalam lingkungannya. Konselor yan
terlatih dengan menerapkan psikologi akan dapat memberikan bimbingan dan
konseling bagi manusia dewasa lainnya dalam kehidupan baik berhubungan dengan
pekerjaan/jabatan,tugas dalam berkehidupan berkeluarga,memasuki usia
pension/lepas pekerjaan serta memasuki usia tua atau akhir kehidupan.
f.
Psikologi
dalam bidang criminal,psikologi berusaha menganalisis kejahatan-kejahatan yang
dilakukan oleh individu dari sudut kejiwaan,tentang macam-macam frustasi dan
tekanan pada manusia. Dari hasil penyelidikan psikologi dunia kriminalitas
membenarkan bahwa orang jahat tidak dapat disembuhkan hanya dengan
kekerasan,tetapi harus diganti dengan terapi mental.
Psikologi dalam bidang kepemimpinan,pengetahuan tentang leadership dan management tak sedikit mempergunakan penemuan-penemuan dalam psikologi,karena yang dihadapi atau dipimpin adalah manusia atau segolongan manusia tertentu yang mempunyai sifat atau watak tersendiri. Sekelompok buruh pada suatu pabrik mempunyai sifat lain dari kelompok buruh yang lain pada pabrik yang sama. Cara seorang mandor pelabuhan menghadapi pekerjaan kasar akan lain dengan cara pemimpin kantor menghadapi pegawai-pegawai administrasi karena macam pekerjaan dan situasi pekerjaan ikut membina pribadi mereka,hingga tidak dapat mereka itu diperlakukan sama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar